Wednesday, 3 February 2016

Sarabba, Minuman Jahe Khas Sulawesi Selatan

Indonesia memang sangat kaya akan warisan kuliner dari nenek moyang. Sehingga sampai hari ini kita harus terus menjaga warisan tersebut yang tak ternilai harganya. Satu lagi minuman khas yang berasal dari daerah Sulawesi Selatan khususnya daerah Bugis Makassar yang wajib dicoba. Minuman tersebut bernama Sarabba. Yah minuman ini menjadi salah satu favorit bagi masyarakat Sulawesi selatan saat ini.  Selain nongkrong di warung kopi, nongkorng di warung sarabba biasanya menjadi pilihan selanjutnya, apalagi di malam hari 


Sarabba terbuat dari bahan alami sehingga tak perlu khawatir dengan kesehatan malahan sangat bermanfaat bagi kesehatan. Sarabba terbuat dari bahan utama jahe, gula aren, santan, telur ayam yang biasa juga ditambahkan susu dan bahan tambahan lain. Yang dimasak dengan mencampur seluruhnya. Biasanya yang direbus terlebih dahulu adalah gula merah agar menyatu dengan air. Setelah itu dimasukkan jahe yang telah setengah hancur agar mudah larut. Kemudian disusul dengan bahan-bahan lainnya.

Sarabba biasanya disajikan dalam kondisi hangat. Olehnya itu sarabba ini sangat cocok diminum dimalam hari ketika suhu udara sangat dingin ataupun ketika musim hujan tiba. Sangat pas juga di sajikan ketika melakukan perjalanan alam terbuka dimana udaranya sangat dingin. Rasa agak pedis dari jahe dan hangatnya akan menyatu menghasilkan sensasi ynag berbeda. Sarabba biasanya tak lengkap apabila dihidangkan tanpa ubi goreng, pisang goreng ataupun jenis gorengan yang lainnya.

Selain nikmat , sarabba juga dipercaya memiliki banyak sekali khasiat bagi kesehatan. Jahe dan hangatnya dapat mencegah datangnya flu dan dapat mengembalikan stamina dan kebugaran yang turun setelah bekerja seharian.

Yah itulah salah satu minuman khas masyarakat Sulawesi Selatan yang cukup populer. Selain itu pembuatannya juga tidak terlalu sulit sehingga bisa dicoba di rumah. Dan tentunya sangat baik untuk kesehatan. 

No comments:

Post a Comment