Sunday, 7 February 2016

Pisang Epe Kuliner Khas Pantai Losari

Berkunjung ke pantai Losari Makassar yang sering teringat selain view pantainya adalah kuliner khas daerah yang banyak dijajakan di sepanjang pantai Losari. Yah memang pantai Losari saat ini juga terkenal dengan Jajanan Pisang Epe nya.  Jajanan berbahan dasar pisang yang memiliki cita rasa tersendiri. Jajanan pisang Epe di Pantai Losari berkembang seiring bertambah ramainya Pantai Losari sehingga hari ini malah semakin terkenal dengan Pisang Epe nya.

Menikmati Pisang Epe sambil menikmati pemandangan laut memang merupakan pengalaman yang harus dirasakan jika ke pantai Losari. Hangatnya jajanan ini dapat berpadu dengan dinginnya malam di Pantai Losari. Walaupun saat ini Pantai Losari mulai ditata demi keindahan dan kenyamanan, tapi pedagang pisang Epe masih diberikan ruang khusus untuk tetap mencari nafkah sehingga jajanan ini masih mudah ditemukan.

Kata Epe merupakan bahasa Makassar yang berarti jepit. Ini berkaitan dengan pembuatan pisang Epe dimana pisangnya dijepit dengan alat penjepit kayu sehingga lebih pipih. Pisang Epe dibuat dari pisang yang belum masak (pisang muda). Jika ingin membuat pisang Epe maka yang pertama dilakukan yaitu memanggang pisang diatas bara api sambil dibolak-bolak hingga menjadi setengah matang. Setelah itu tekan hingga pipih menggunakan penjepit kayu, lalu panggang kembali diatas bara api hingga matang.

Yang menjadikan pisang Epe lebih nikmat tentu saja adalah sausnya yang terbuat dari campuran air, gula merah, daun pandang serta santan. Saus ini ditaburi diatas pisang memadukan rasa khas. Saat ini karena perkembangan saus pisang Epe juga semakin menawarkan banyak pilihan rasa,mulai dari coklat, keju, kacang, ditambahi susu hingga selai durian yang semakin menambah keanekaragaman rasa dari Pisang Epe itu sendiri.


Pisang Epe memang sangat mudah dibuat jadi dapat dicoba sendiri di rumah. Inilah salah satu kekakayaan kuliner nusantara yang tetap dinikmati sekarang. Yang tetap mengikuti perkembangan zaman sehingga tidak terkesan jadul. Bagi anda yang punya kesempatan ke Pantai Losari, bisa mencoba jajanan ini untuk menambah pengalaman kuliner Anda.

No comments:

Post a Comment